Administrasi Lengkap Guru Bimbingan Konseling

Bapak ibu barangkali sedang mencari administrasi untuk guru BK (Bimbingan Konseling), disini admin sudah sediakan informasi dan filenya sebaik mungkin.

Administrasi, Format, Laporan Bimbingan Konseling


File pada administrasi Guru Bimbingan Konseling ini admin sajikan dalam google drive supaya bapak ibu dapat dengan nyaman dan aman dalam proses mengunduh filenya.

Tujuan layanan bimbingan dan konseling adalah sebagai berikut: 

  1. merencanakan kegiatan penyelesaian study, perkembangan karir serta kehidupannya di masa yang akan datang,
  2. mengembangkan seluruh potensi dan kemampuannya seoptimal mungkin,
  3. menyesuaikan diri dengan lingkungan pendidikan, lingkungan masyarakat serta lingkungankerja,
  4. mengatasi hambatan dan kesulitan yang dihadapi dalam study, penyesuaian dengan lingkunngan pendidikan, masyarakat maupun lingkunngan kerja.
Berikut adalah fungsi layanan bimbingan dan konseling:

  1. Fungsi pemahaman yaitu fungsi bimbingan dan konseling membantu konseli agar memiliki pemahaman terhadap dirinya (potensinya) dan lingkungannya (pendidikan, pekerjaan dan norma agama). Berdasarkan pemahaman ini konseli diharapkan mampu mengembangkan potensi dirinya secera optimal dan menyesuaikan dirinya dengan lingkungan secara dinamis dan konstruktif.
  2. Fungsi Fasilitasi, memberikan kemudahan kepada konseli dalam mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang optimal, serasi, selaras, dan seimbang seluruh aspek dalam diri konseli.
  3. Fungsi penyesuaian, membantu konseli agardapat menyesuaikan diri dengan diri dan lingkungannya secara dinamis dan konstruktif.
  4. Fungsi penyaluran, membantu konseli memilih kegiatan ekstrakurikuler, jurusan atau program studi dan memantapkan penguasaan karir atau jabatan yang sesuai dengan minat, bakat,keahlian dan ciri-ciri kepribadian lainnya. Dalam hal ini konselor perlu kerjasama dengan pendidiklainnya di dalam maupun diluar lembaga pendidikan.
  5. Fungsi adaptasi, yaitufungsi membantu para pelaksana pendidikan, kepala sekolah, konselor dan guru untuk menyesuaikan program pendidikan terhadap latar belakang pendidikan, minat dan kemampuan serta kebutuhan konseli.
  6. Fungsi pencegahan yaitu fungsi bimbingan dan konseling yang akan menghasilkan tercegahnya dan terhindarnya peserta didik dari berbagai permasalahan yang mungkin timbul yang akan dapat mengganggu, menghambat, ataupun menimbulkan kesulitan dan kerugian tertentu dalam proses perkembangannya.
  7. Fungsi perbaikan, yaitu membantu konseli sehingga dapat memperbaiki kekeliruan dalam berfikir, berperasaan dan bertindak (berkehendak). Konselor melekukan intervensi (memberikan perlakuan) terhadap konseli supaya memiliki pola fikir yang sehat, rasional dan memiliki perasaan yang tepat sehingga dapat bertindak secara produktif dan normatif.
  8. Fungsi penuntasan yaitu fungsi bimbingan dan konseling yang akan menghasilkan teratasinya berbagai permasalahan yang dialami oleh konseli baik masalah pribadi, sosial belajar maupun karir.
  9. Fungsi pemeliharaan dan pengembangan yaitu fungsi bimbingan dan konseling yang akan menghasilkan terpeliharanya dan terkembangkannya berbagai potensi dan kondisi positif konseli dalam rangka perkembangan dirinya secara mantap dan berkelanjutan.

Baik apa saja sih administrasi guru bimbingan konseling itu?

Dibawah ini merupakan administrasi lengkap guru bimbingan konseling (BK):
  1. Contoh Format Alih Tangan Kasus Bimbingan Konseling
  2. Contoh Format Laporan Konferensi Kasus Bimbingan Konseling
  3. Contoh Format Kunjungan Guru Ke Rumah Siswa
  4. Contoh Format Daftar Klien/ Kelompok Siswa Bimbingan Konseling
  5. Contoh Format Instrumen Identifikasi Masalah Untuk Siswa Kegiatan BK
  6. Contoh Format Laporan Pelaksanaan Pelayanan Bimbingan dan Konseling (BK)
  7. Contoh Format Laporan Kegiatan untuk Bimbingan dan Konseling (BK)
  8. Contoh Format Laporan Pelaksanaan Konseling Untuk Individu/Perorangan
  9. Contoh Format Laporan Kegiatan Kunjungan Rumah (home visit)
  10. Contoh Format Kerja Peminatan Untuk Peserta Didik/ Siswa
  11. Contoh Format Kerja Praktek Konseling Kelompok
  12. Contoh Format Penilaian Layanan BK Dalam Jangka Panjang
  13. Contoh Format Penilaian Layanan BK Jangka Pendek
  14. Contoh Format Penilaian Layanan BK Segera
Itulah point point penting yang terdapat dalam administrasi Guru Bimbingan Konseling (BK). Semoga file dan informasi yang admin berikan ini bermanfaat untuk bapak ibu yang membutuhkan. Terima kasih

0 Response to "Administrasi Lengkap Guru Bimbingan Konseling"

Post a Comment

Silahkan bapak ibu berikan komentar yang positif pada kolom di bawah ini sesuai dengan isi artikel.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel